Andi Satya Perkuat Dukungan Golkar di Samarinda Melalui Jalan Sehat Berhadiah Umrah

SAMARINDA – Ribuan warga Samarinda berbondong-bondong menghadiri acara jalan sehat yang diselenggarakan oleh Andi Satya Adi Saputra, anggota DPRD Kalimantan Timur terpilih, pada Minggu, 18 Agustus 2024. Kegiatan ini berlangsung di Gedung Graha Mulya, Jalan Bung Tomo, Baqa, Samarinda Seberang, dengan hadiah utama berupa perjalanan umrah.

Acara tersebut tak hanya menjadi ajang olahraga, namun juga kesempatan bagi Andi Satya untuk memperkuat dukungan bagi pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Timur dari Partai Golkar, Rudy Mas’ud dan Seno Aji. Dalam sambutannya, Andi Satya mengajak para peserta yang mayoritas adalah konstituennya untuk kembali bersatu memenangkan pasangan yang diusung Golkar pada Pilgub 2024 mendatang.

“Insyaallah, calon pemimpin dari Golkar akan terpilih menjadi pemimpin yang amanah. Mari kita bersama-sama mendukung dan memenangkan Rudy Mas’ud dan Seno Aji pada tanggal 27 November nanti. Partisipasi Anda sangat diharapkan untuk mengulangi kesuksesan yang sama seperti pemilu sebelumnya,” ujar Andi dalam sambutannya.

Setelah acara, Andi menjelaskan bahwa jalan sehat ini juga merupakan momentum strategis untuk memperkenalkan pasangan calon dari Golkar kepada masyarakat luas. “Dalam kesempatan ini, kami juga memperkenalkan calon gubernur dan wakil gubernur yang diusung Partai Golkar, yaitu bapak Rudy dan Seno Aji,” katanya.

Andi juga menyoroti kekuatan jaringan relawan Kawal Adi, yang menurutnya memiliki sebaran hingga ke tingkat paling bawah di seluruh wilayah Samarinda, dengan konsentrasi utama di Samarinda Seberang.

“Samarinda Seberang menjadi fokus utama, tapi undangan juga kami sebar ke seluruh wilayah Samarinda,” jelasnya.

Acara semakin meriah dengan diumumkannya Sukiyah, seorang peserta yang sedang mengandung, sebagai pemenang hadiah utama umrah. Andi Satya, yang juga berprofesi sebagai dokter spesialis kandungan, mengomentari kemenangan ini sebagai kehendak Tuhan. “Tuhan bekerja dengan cara yang misterius. Dokter kandungan yang mengadakan acara, dan yang menang adalah ibu hamil. Saya rasa ini sangat cocok,” ujarnya.

Sukiyah, sang pemenang, mengungkapkan rasa syukur dan harapannya agar acara semacam ini sering diadakan. Ia juga mendoakan pasangan Rudy Mas’ud dan Seno Aji agar diberi kemenangan dalam Pilgub 2024. “Semoga acara seperti ini sering diadakan. Dan semoga bapak Rudy Mas’ud dan Seno Aji terpilih menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur,” tutupnya. (rz)


 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button