Rudy Mas’ud dan Seno Aji Jalani Tes Kesehatan dengan Lancar
SAMARINDA – Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Timur, Rudy Mas’ud dan Seno Aji, berhasil menyelesaikan tahapan tes kesehatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Abdoel Wahab Sjahranie (AWS) pada Sabtu, 31 Agustus 2024.
Rudy Mas’ud tiba lebih awal untuk menjalani pemeriksaan medis. Setelahnya, ia menyampaikan bahwa semua tahapan berjalan dengan baik. “Kami menjalani pemeriksaan sesuai prosedur dari KPU, Bawaslu, dan BNN untuk medical check-up. Alhamdulillah, kondisi saya sehat dan semuanya normal,” ujar Rudy.
Tes kesehatan lanjutan, termasuk pemeriksaan psikologis, MRI, dan elektromiografi (EMG), akan dilakukan oleh kedua kandidat.
Ketua KPU Kalimantan Timur, Fahmi Idris, menjelaskan bahwa pemeriksaan kesehatan adalah salah satu syarat wajib bagi setiap pasangan calon yang telah mendaftar di KPU. “Keduanya menjalani tes pemeriksaan kesehatan berupa pengambilan darah dan tes narkotika. Berdasarkan informasi dari tim medis RSUD AWS, Rudy-Seno akan melanjutkan tes terakhir pada Senin mendatang,” jelas Fahmi.
Selanjutnya, kedua pasangan calon akan memasuki tahapan verifikasi administrasi (Vermin), yang akan berlangsung dari tanggal 29 Agustus hingga 4 September 2024. (Reza)